Broker Trading Saham
Broker Trading Saham

Broker Trading Saham dan Hal-hal yang Perlu Diketahui

Bagi yang masih asing dengan sebutan broker trading saham, mungkin akan sangat bingung terhadap istilah keduanya. Tapi bagi yang telah terbiasa dengan dunia investasi tentunya sudah tidak asing lagi dengan sebutan ini. Broker, yang sering dikenal dengan sebutan perusahaan pialang, adalah sebutan dari partner ketika bekerja sama dalam hal investasi.

Parameter-Parameter yang Perlu Diketahui dari Broker Trading Saham

Sebelum memulai investasi, sangat perlu mengetahui dan memahami lebih dalam terkait apa itu istilah broker dalam dunia investasi, terutama investasi saham. Di bawah ini akan diberikan penjelasan mengenai broker, dari mulai fungsi hingga cara memilih broker yang dapat dipercaya.

  • Pengertian Broker Trading Saham

Seperti yang dikatakan sebelumnya jika broker merupakan sebutan lain dari perusahaan pialang atau partner investasi yang menjadi empat untuk para calon investor mendaftar rekening dan membeli saham di bursa efek. Broker trading saham juga bisa dikatakan sebagai agen perusahaan dalam membantu calon investor dalam menjembatani antara investor dengan pasar modal.

  • Tugas dari Perusahaan Pialang

Seperti yang telah disinggung sebelumnya jika broker adalah jembatan yang menghubungkan calon investor dengan pasar modal, begitu juga tugasnya. Tanggung jawabnya adalah membantu secara penuh ketika investor memberikan keputusan dalam transaksi investasi dari penjualan hingga pembelian. Selain itu, tugasnya juga memberikan nasihat dan juga rekomendasi agar investor bisa memilih keputusan yang tepat.

Namun dalam hal keputusan final-nya tetap saja semuanya akan bergantung pada keputusan dari investor sendiri, broker trading saham tidak bisa memutuskannya secara langsung begitu saja.

  • Bagaimana Memilih Broker yang Dapat Dipercaya

Karena tugasnya yang menjadi pihak antara investor dengan pasar modal, tentunya perlu memilih broker yang dapat dipercaya. Bagaimana caranya? Pertama, pastikan broker tersebut berada dalam naungan perusahaan yang terdaftar. Cirinya-cirinya biasanya broker tersebut masuk dalam daftar ICDX atau BBJ yang mengatur pertukaran barang dengan kontrak berjangka. Pengecekan bisa dilakukan dalam lembaga Kliring Berjangka Indonesia dan sudah dipastikan aman jika terdaftar.

Kedua, cari broker yang memberikan pelayanan yang lengkap dan juga produk yang berbeda. Calon investor juga perlu mengutamakan pemilihan broker trading saham yang mempunyai aplikasi trading sendiri, karena dengan begitu, broker dapat mengecek investasi yang dilakukan investor kapanpun.

Yang terakhir yaitu pastikan testimoni yang diberikan para pelanggan lainnya baik karena hal tersebut bisa menjadi indikator jika broker saham memang dapat dipercaya. Tapi juga sebaliknya, jika terdapat testimoni yang kurang baik, kemungkinan memang pelayanan yang diberikan tidak bagus.

Itulah beberapa hal yang perlu diketahui dari broker trading saham sebelum melakukan investasi. Hal ini perlu diketahui untuk menghindari juga penipuan terhadap uang yang akan diinvestasikan.

Kontributor: AZ