Cara Ganti Kartu AXIS dengan Nomor yang Sama
Cara Ganti Kartu AXIS dengan Nomor yang Sama

Cara Ganti Kartu AXIS dengan Nomor yang Sama

Salah satu operator seluler yang populer di Indonesia adalah AXIS, dan mungkin Anda saat ini sedang mencari informasi tentang bagaimana cara ganti kartu AXIS dengan nomor yang sama. Jika Anda ingin melakukan pergantian kartu namun ingin tetap mempertahankan nomor yang sudah familiar, artikel ini akan membahas langkah-langkah praktis untuk berhasil mengganti kartu AXIS dengan nomor yang sama. Dengan memahami proses dan langkah-langkah yang tepat, Anda dapat menikmati pengalaman beralih kartu yang lancar dan tanpa gangguan.

Cara Ganti Kartu AXIS dengan Nomor yang Sama

Meskipun harga kartu SIM saat ini sangat terjangkau, banyak orang yang ingin tetap mempertahankan nomor lama karena nomor tersebut sudah digunakan cukup lama. Terdapat rekan kerja, relasi bisnis, dan saudara yang telah menyimpan nomor tersebut, sehingga akan merepotkan jika harus memberitahukan nomor baru. Untungnya, kita dapat mengganti kartu SIM yang hilang atau rusak. Namun, bagaimana caranya?

1. Datang ke Gerai Resmi

Salah satu cara umum untuk mengganti kartu SIM yang hilang atau rusak adalah dengan langsung datang ke gerai resmi. Metode ini memungkinkan kita untuk mendapatkan kartu pengganti secara langsung tanpa harus menunggu satu hari atau lebih.

Untuk kartu SIM AXIS, Anda dapat langsung menuju ke gerai XL Center terdekat. Pastikan untuk memeriksa lokasi gerai terdekat terlebih dahulu, dan jangan lupa menyiapkan beberapa dokumen seperti e-KTP dan kartu Keluarga. Jika kartu SIM Anda masih ada namun rusak, Anda dapat membawanya sebagai bukti. Dengan adanya bukti, proses penggantian akan menjadi lebih cepat dan lancar. Sedangkan bagi yang kartu SIM-nya hilang, cukup bawa dokumen data diri saja. Hal ini perlu dilakukan karena sejak tahun 2016, Peraturan Menteri Kominfo Nomor 12 Tahun 2016 mengenai Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi mengharuskan kita mendaftarkan kartu perdana dengan NIK dan KK.

Pihak AXIS akan melakukan verifikasi data diri terlebih dahulu sebelum mengganti kartu SIM Anda, demi menjaga keamanan data Anda dan menghindari penyalahgunaan nomor. Selain itu, terdapat beberapa syarat lain yang harus dipenuhi, yaitu:

  • Nomor hangus tidak lebih dari 60 hari.
  • Membawa kartu dalam bentuk asli atau foto.
  • KTP harus asli, tetapi boleh diganti dengan KITAP, KITAS, atau paspor.
  • Jika diwakilkan, membawa Surat Kuasa dengan materai Rp 10.000.
  • Siapkan biaya admin sebesar Rp 5.000.

2. Mengganti Kartu SIM AXIS Secara Online

Bagi yang memiliki kesibukan tinggi setiap harinya dan tidak sempat datang ke gerai resmi, Anda masih bisa mengganti kartu SIM yang hilang, rusak, atau hangus melalui laman resmi. Proses penggantian kartu SIM secara online tetap memerlukan persiapan identitas diri seperti e-KTP, atau bisa diganti dengan KITAP, KITAS, atau paspor. Pastikan juga Anda menyiapkan Kartu Keluarga asli, karena proses verifikasi tetap harus dilakukan.

Untuk mengganti kartu SIM AXIS melalui laman resmi, kunjungi laman https://prioritas.xl.co.id/ dan temukan menu ‘Layanan Kartu SIM.’ Selanjutnya, ikuti langkah-langkah yang diberikan.

Ada beberapa ketentuan lain yang harus dipenuhi untuk mengganti kartu SIM AXIS melalui laman resmi:

  1. Menyiapkan kelengkapan data dan dokumen seperti yang telah disebutkan sebelumnya untuk diunggah pada link yang disediakan.
  2. Proses Aktivasi Nomor Hangus akan melalui proses Validasi Lengkap untuk melindungi data pelanggan.
  3. Biaya administrasi GRATIS.

Mengganti kartu SIM yang hilang atau rusak melalui laman resmi memang lebih praktis, namun, Anda tidak akan langsung mendapatkan kartu SIM pengganti. Biasanya, dibutuhkan waktu sekitar 1 hari atau lebih sampai kartu SIM tiba di alamat tujuan. Selama Anda tidak perlu menggunakan kartu baru dengan buru-buru, lebih baik pilih opsi penggantian melalui laman resmi untuk menghindari kesulitan yang tidak perlu. Selamat mencoba!

Kontributor: Aisyah